Berita Dukacita: Menkeu Era Kabinet Reformasi Meninggal Dunia

jpnn.com - JAKARTA - Kabar dukacita, Menteri Keuangan pada Kabinet Reformasi Bambang Subianto tutup usia.
Bambang meninggal dunia pada usia 77 tahun di Jakarta, Jumat (4/11).
Almarhum meninggal dunia saat dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta.
"Telah berpulang dengan tenang di hari Jumat, 4 November 2022 jam 16:54 di RS Pondok Indah, Bambang Subianto bin Ikhsan Kamil," demikian pernyataan dari keluarga yang diterima.
Belum ada pernyataan resmi mengenai rencana pemakaman almarhum.
Bambang menjabat Menteri Keuangan sejak 23 Mei 1998 hingga 20 Oktober 1999.
Menurut rencana, almarhum akan disemayamkan di rumah duka Jalan Kemang Dalam IX nomor F27, Jakarta.
Bambang Subianto yang lahir pada 10 Januari 1945 merupakan peraih gelar master keuangan perusahaan dan bisnis ekonomi Universitas Katolik Leuven, Belgia pada 1981.
Berita dukacita, Menteri Keuangan era Kabinet Reformasi meninggal dunia di RS Pondok Indah.
- Potret Karangan Bunga dari Penggemar Taiwan di Rumah Duka Ricky Siahaan
- Ricky Siahaan Bakal Dimakamkan di San Diego Hill
- Sadis, Seorang Istri di Inhu Aniaya Suami hingga Tewas, Motifnya tak Disangka
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Legislator PKS: Misi Paus Fransiskus Menyetop Genosida di Palestina Harus Dilanjutkan
- Hanyut di Sungai Belawan, Bocah 6 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia