Berita Terbaru dari Dasco Soal Pemecatan M Taufik dari Gerindra

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyampaikan berita terbaru terkait pemecatan M Taufik dari Partai Gerindra.
Menurut Dasco, hasil sidang Majelis Kehormatan Partai terkait pemecatan M Taufik bersifat rekomendasi.
Dia menyebutkan rekomendasi itu akan dikirim kepada pengurus DPP Gerindra untuk ditindaklanjuti.
"(Prabowo tindak lanjuti) yang namanya rekomendasi akan dirapatkan dan diputuskan ketua umum," kata Dasco di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (8/6).
Dasco membantah pernyataan yang menyebutkan eks Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta itu dipecat lantaran dukungan terhadap Anies Baswedan untuk menjadi capres.
"Saya sudah pelajari kemarin, meskipun belum dapat hasil rekomendasinya. Saya lihat kemarin tidak ada masalah capres atau mengenai dukungan capres," kata Dasco.
Sebelumnya, Partai Gerindra secara resmi memecat eks Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik dari kadernya.
Hal itu disampaikan Wakil Ketua Majelis Kehormatan Partai Gerindra Wihadi Wiyanto di DPP Gerindra, Ragunan, Jakarta Selatan, Selasa (7/6).
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyampaikan berita terbaru terkait pemecatan M Taufik dari Partai Gerindra.
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Dukung Industrialisasi Pedesaan Sebagai Model Nasional
- Sekjen Relawan Muda Prabowo Gibran Apresiasi Dasco Bersilaturahmi dengan Sejumlah Tokoh
- Elite PKS Bertemu Petinggi Gerindra, Terlihat Santai Penuh Kehangatan, Dasco: Silaturahmi
- Wakil Ketua DPR Dasco Sampaikan Belasungkawa Atas Wafatnya Titiek Puspa
- Sebut Dasco Punya Upaya Baik demi Kemajuan Bangsa, Rocky Gerung: Saya Ini Kapolda