Berita Terbaru Jumlah Korban Miras Oplosan Cicalengka

Berita Terbaru Jumlah Korban Miras Oplosan Cicalengka
Miras oplosan. Foto: YULLI S YULIANTI/JABAR EKSPRES

Direktur RSUD Cicalengka, dr Yani Sumpena membenarkan jika korban meninggal diduga akibat keracunan obat (intoksikasi). Yakni, masuknya obat atau zat kimia ke dalam tubuh melalui mulut yang menyebabkan tubuh keracunan.

Salah satunya, kata Yani, dari minum minuman yang mengandung kadar alkohol. ”Racun yang masuk menyebar melalui darah. Dampak kepada peminumnya hilang kesadaran, mata buram, dan kematian,” ungkapnya.

Menilik banyaknya korban miras oplosan hingga 41 orang tewas, hal itu dikatakan Yani lantaran mereka yang datang ke rumah sakit ketika tingkat keracunannya sudah menyebar.

Kendati pihaknya sudah melakukan tindakan penanganan media dengan melakukan observasi, dan tindakan medis lainnya. “Tingkat keracunannya sudah parah,” tandasnya. (yan/kos/ign)


Miras oplosan di Cicalengka, Bandung, Jabar, sudah memakan korban 185 orang, di mana 41 di antaranya meninggal dunia.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News