Berita Terbaru Rencana PSM Makassar Gaet Pemain Asing Anyar
jpnn.com, MAKASSAR - Manajemen PSM Makassar tidak menutup pintu untuk mendatangkan pemain asing anyar menjelang Liga 1 2019.
Mereka akan mendatangkan pemain anyar jika Marc Klok sudah resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI).
Klok memang tengah mengurus proses naturalisasinya dalam beberapa bulan terakhir.
Manajemen PSM sendiri mendukung penuh keinginan pemain asal Belanda tersebut.
"Kami meminta (dinaturalisasi) karena usianya masih muda. Dia ada silsilah orang Indonesia. Mudah-mudahan ada percepatan. Kalau permohonan diterima, jalan. Kalau tidak, ya, mundur," tutur CEO PSM Munafri Arifuddin, Kamis (14/3).
Jika semuanya berjalan lancar, PSM masih memiliki satu jatah pemain asing.
Manajemen PSM pun mengaku enggan menyia-nyiakan kesempatan tersebut.
Manajemen PSM Makassar tidak menutup pintu untuk mendatangkan pemain asing anyar menjelang Liga 1 2019.
- PSM Makassar Gagal Menaklukkan 10 Pemain Persik Kediri
- Sengit! Persebaya Vs PSM 1-1, Cek Klasemen Liga 1
- Liga 1: Pelatih PSM Makassar Pusing, Pertama dalam Kariernya
- Dukung Sepak bola Indonesia, Kredit Pintar Jadi Sponsor PSM Makassar
- Luapan Kecewa Marc Klok Seusai Persib Bandung Imbang Lawan PSM Makassar
- PSM Imbang Melawan Persib, Bernardo Tavares Kritik Kualitas Rumput Stadion Batakan, Kenapa?