Berita Terkini Kerusuhan di Papua, 6 Tewas, 41 Orang Terluka
jpnn.com, JAYAPURA - Kerusuhan antarsuku terjadi di Distrik Dekai, Yahukimo, Papua pada Minggu (3/10). Enam orang dilaporkan tewas dan puluhan warga terluka dalam insiden berdarah tersebut.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Mustofa Kamal mengatakan kerusuhan di Papua itu melibatkan Suku Kimyal dan Suku Yali.
Kini, petugas gabungan TNI-Polri masih bersiaga di lokasi kejadian untuk mengantisipasi bentrokan susulan.
“Sebelumnya satu orang dinyatakan meninggal. Kini korban meninggal ada enam orang dan 41 orang terluka," kata Kombes Kamal dalam keterangan kepada wartawan, Senin (4/10).
Menurut Kamal, korban terluka maupun tewas sudah dibawa ke Rumah Sakit Yahukimo untuk penanganan medis.
"Untuk masyarakat yang mengamankan diri di Polres Yahukimo diperkirakan 1.000 orang yang terdiri dari orang dewasa dan anak-anak," kata Kamal.
Kerusuhan ini terjadi pada Minggu (3/10) pukul 12.45 waktu setempat.
Saat itu terjadi penyerangan terhadap warga Suku Yali oleh kelompok masyarakat dari Suku Kimyal.
Korban tewas akibat kerusuhan di Papua, tepatnya di Distrik Dekai, Yahukimo bertambah menjadi enam orang dan puluhan warga terluka.
- Polda Papua Bakal Rekrut Bintara Berkompetensi Khusus Untuk Ketahanan Pangan
- Polda Papua Beri Penguatan Kapasitas & Pengetahuan Personel Terlibat Pengamanan TPS
- ASDP Berikan Beasiswa Pendidikan Bagi Putra & Putri TNI-Polri, Sebegini Jumlahnya
- Anggota Reskrim Diserang OTK, Kaki Nyaris Putus
- Wanita Berkebutuhan Khusus Ditemukan Tewas Mengambang di Sumur Sedalam 25 Meter
- Irjen Roycke: TNI-Polri Kompak Mengamankan Pilkada Serentak 2024