Berjalan Lambat, KPK Ngaku Main Cantik
Tak Kunjung Tuntaskan Kasus Sesmenpora
Jumat, 20 Mei 2011 – 08:38 WIB

Berjalan Lambat, KPK Ngaku Main Cantik
JAKARTA - Penyelesaian Kasus suap Sesmenpora Wafid Muharam yang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi berjalan sangat lamban. Sebab, hingga saat ini KPK mengaku belum menemukan indikasi keterlibatan pihak lain yang memiliki kedudukan lebih tinggi dalam kasus tersebut. Di samping itu, Jasin juga mengatakan pihaknya akan berkoordinasi dengan Pusat Pelaporan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK) untuk mengetahui kebenaran kabar bahwa diantara para tersangka memiliki rekening mencurigakan dan ada aliran dana mencurigakan.
"Nah, (aliran dana) ini yang sedang kami dalami," kilah Wakil Ketua KPK M Jasin saat ditemui di sela-sela sebuah diskusi di Jakarta, Kamis (19/5).
Padahal saat didesak apakah ada keterkaitan "bos" para tersangka dalam kasus ini, Jasin tidak membantah dan tidak membenarkannya. "Yang jelas selain Rp 3,2 miliar (uang suap) kan ada uang-ulang dalam mata uang asing lainnya. Ini yang kami kaji apakah mengalir ke pihak lain atau tidak," tuturnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Penyelesaian Kasus suap Sesmenpora Wafid Muharam yang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi berjalan sangat lamban. Sebab, hingga
BERITA TERKAIT
- Konsisten Terapkan Tata Kelola yang Baik, Tugu Insurance Kantongi Sertifikasi Ini
- IKA UB 2025 Kumpulkan Donasi Rp 1 Miliar untuk Dana Abadi Kampus Saat Berhalalbihalal
- Gelar Halalbihalal Nasional, Alumni Universitas Janabadra Teguhkan Semangat Kampus Kebangsaan
- Peringati Hari Kartini, BEM UNUSIA Soroti Kontribusi Perempuan Dalam Pembangunan Nasional
- Kebakaran di Pekanbaru Dapat Dikendalikan Berkat Respons Cepat Dirjen Bina Adwil
- Bocah 10 Tahun Diterkam Buaya Saat Berenang di Sungai Sangatta