Berjejer dengan Tulus di AMI Awards ke-25, Fabio Asher: Itu Idola Aku

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Fabio Asher berjejer dengan Tulus di ajang penghargaan Anugerah Musik Indonesia atau AMI Awards ke-25.
Keduanya masuk dalam nominasi di kategori Artis Solo Pria Pop Terbaik dalam ajang penghargaan musik bergengsi tersebut.
Fabio tak bisa menutupi perasaan bahagianya karena bisa berada selevel dengan artis idolanya.
"Itu idola aku dari dahulu, sih, Tulus," kata Fabio saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (14/9).
Pria kelahiran 1993 tersebut mengungkapkan janji yang akan dilakukan jika berhasil memboyong piala AMI ke rumah.
"Mungkin berbagi, bertemu dan kasih cendera mata ke anak yatim, panti jompo," tuturnya.
Sekadar informasi, Fabio Asher masuk dua kategori nominasi di ajang penghargaan AMI Awards ke-25.
Adapun AMI Awards ke-25 digelar pada 14 September 2022.(mcr31/jpnn)
Berjejer dengan Tulus, penyanyi Fabio Asher berjanji bakal lakukan hal ini jika berhasil membawa pulang piala AMI Awards.
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah
- Lewat Single Akhir Kisah Kita, Audy Kembali Sapa Penggemar
- Cerita Jessica Simpson Setelah Lepas dari Alkohol, Lebih Kreatif
- Diprotes Anak Gegara Terlalu Sibuk, Aldi Taher Bilang Begini
- Soroti Polemik Agnez Mo dan Ari Bias, Ahmad Dhani Sindir Penyanyi Tak Paham Etika
- Piyu: Penyanyi Menimbun Berlian, Pencipta Lagu Mengais Remah
- Ini Deretan Pemenang Grammy Awards 2025