Berkah Boxing Day Bagi The Blues

Berkah Boxing Day Bagi The Blues
Kapten Chelsea, John Terry yang ikut mencetak gol.

LONDON - Tidak ada kado Natal yang paling indah bagi fans Chelsea selain kemenangan. Nah, kado itulah yang dipersembahkan para pemain Chelsea kepada pendukung setianya saat menjamu West Ham United pada laga Boxing Day di Stamford Bridge, London, tadi malam. Chelsea menang dua gol tanpa balas lewat gol dari kapten John Terry dan penyerang Diego Costa.

    

Kemenangan itu mengukuhkan posisi The Blues " julukan Chelsea " di puncak klasemen sementera Premier League. Klub milik pengusaha Rusia Roman Abramovich itu mengoleksi 45 angka dari 18 pertandingan. Berkaca pada sejarah, banyak klub yang berkuasa pada Natal akhirnya sukses menjadi jawara pada akhir musim.

    

Chelsea mengalami sendiri pada musim 2005, 2006, dan 2010. Dalam tiga kesempatan itu The Blues menjadi penguasa klasemen saat Natal dan kemudian sukses mengakhiri musim sebagai juara. Memang, tidak semua klub menoreh prestasi serupa. Liverpool, misalnya. Musim lalu mereka menjadi penguasa Natal, tapi harus puas sebagai runner-up di akhir musim.

    

Chelsea tentu tidak ingin bernasib sial seperti The Reds, julukan Liverpool. Pelatih Chelsea Jose Mourinho menyebut kemengan atas West Ham sebagai langkah penting bagi timnya untuk menggapai gelar juara.

       

LONDON - Tidak ada kado Natal yang paling indah bagi fans Chelsea selain kemenangan. Nah, kado itulah yang dipersembahkan para pemain Chelsea kepada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News