Berkah Kedatangan Jokowi, Jalan Langsung Mulus

jpnn.com, TARAKAN - Kedatangan Presiden Joko Widodo ke Kalimantan Utara pekan lalu memberi dampak positif bagi warga.
Salah satunya keamanan dan kebersihan makin ditingkatkan.
Selain itu, jalan juga diperbaiki. Setidaknya, itu yang terlihat di Embung Rawasari, Jalan Rawasari Indah, Kelurahan Karang Harapan.
Jalan yang rusak menjadi mulus. Salah satu warga bernama Aswan mengatakan, jalan yang biasa dilewatinya itu berubah total.
"Ada hikmahnya juga. Lebih bersih dan bagus jalanan. Kalau biasanya kan jalan ini berlubang, tapi sekarang sudah bagus. Senang juga melihatnya," ujar Aswan sebagaimana dilansir Prokal, Kamis (5/10).
Begitu juga tingkat keamanan. Anggota TNI maupun Polri terus berjaga meski hujan deras sempat mengguyur. (asf/zia)
Kedatangan Presiden Joko Widodo ke Kalimantan Utara pekan lalu memberi dampak positif bagi warga.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Jokowi: Ini Sudah Jadi Fitnah di Mana-Mana
- Soal Ijazah Jokowi Diduga Palsu, UGM Siap Buka-Bukaan
- Para Menteri Sowan ke Jokowi, Efriza: Sikap Kurang Menghargai Presiden Prabowo
- Sejumlah Menteri Prabowo Silaturahmi ke Rumah Jokowi, Pengamat Ini Ungkap Hal Tak Lazim
- Kuasa Hukum: Ijazah Jokowi Sudah Clear & Sah Secara Hukum