Berkali-kali Lolos, Pria Pemasok Narkoba di Kampar dan Pekanbaru Ini Akhirnya Ditangkap

jpnn.com, PEKANBARU - Tim Satresnarkoba Polres Kampar meringkus seorang kurir narkotika berinisial Y (38). Sebanyak 3,3 kilogram sabu-sabu ikut disita.
Kapolres Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo mengatakan bahwa pengungkapan itu berawal dari informasi yang diberikan masyarakat.
Dari informasi itu Tim Satnarkoba yang dipimpin AKP Aprinaldi langsung melakukan penyelidikan.
Tepatnya pada Jumat (30/6), tim melakukan penangkapan terhadap Y saat melintas menggunakan sepeda motor di Jalan Lintas Kubang Raya, Desa Tarai Bangun, Kecamatan Tambang, Kampar.
“Setelah ditangkap dan diperiksa, tersangka kedapatan membawa sebanyak 3,3 kilogram sabu-sabu yang disimpan dalam tasnya,” kata Didik Senin (3/7).
Dari pemeriksaan yang dilakukan Satresnarkoba Polres Kampar, Y ternyata sudah tiga kali mengirim sabu-sabu ke wilayah Kampar dan Pekanbaru.
Pertama kali Y berhasil mengantar sebanyak 1,5 kilogram sabu-sabu. Kedua 2,5 gram dan yang terakhir 3,3 kilogram.
“Barang haram itu rencananya akan diedarkan di wilayah Kabupaten Kampar,” lanjutnya.
Polres Kampar meringkus seorang kurir narkotika berinisial Y (38). Pelaku sudah berulang kali melakukan aksinya.
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- Karutan-Kepala Pengamanan Dicopot Buntut Napi Dugem di Rutan Sialang Bungkuk
- Beredar Video Diduga Napi Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Lihat Itu
- Heboh Napi Dugem di Rutan Pekanbaru, Kapolresta Perintahkan Razia Gabungan
- Petugas Temukan Bola Tenis di Lapas Pamekasan, Ternyata Berisi Narkoba