Berkas Pemecatan Ferdy Sambo Bakal Diserahkan ke Istana

jpnn.com, JAKARTA - Polri masih memproses berkas administrasi pemecatan Ferdy Sambo ke Istana.
Setelah permohonan bandingnya ditolak Majelis KKEP, institusi penegak hukum itu tengah merampungkan berkas pemecatan melalui Biro SDM Polri.
Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Dedi Prasetyo mengatakan nantinya bila berkas itu telah rampung bakal diserahkan ke Sekretariat Negara (Setneg) RI.
"Untuk administrasinya untuk pengusulan (ke Setneg RI, red)," kata Dedi di Mabes Polri, Jakarta Pusat, Rabu (21/9).
Jenderal bintang dua itu mengatakan Setneg RI nantinya akan meneruskan putusan Polri itu kepada Presiden Jokowi.
Kepala Negara kemudian menerbitkan Keputusan Presiden (Keppres).
"Habis dari SDM nanti ditujukan ke Setneg. Setneg langsung dapat Keppresnya dan keputusannya kami serahkan ke pelanggarnya (Ferdy Sambo)," ujar Dedi Prasetyo.
Sebelumnya, Majelis KKEP menolak permohonan banding yang diajukan Ferdy Sambo atas putusan pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) dari Korps Bhayangkara.
Setneg RI nantinya akan meneruskan putusan Polri memecat Ferdy Sambo kepada Presiden Jokowi.
- Gubernur Gorontalo Pastikan Kelanjutan Pembangunan Waduk yang Dulu Ditinjau Jokowi
- Hak Buruh Sritex Terabaikan, Arief Poyuono Ingatkan Prabowo Jangan Seperti Jokowi
- Istana Minta Perusahaan Swasta Terapkan Waktu Kerja Fleksibel Jelang Lebaran
- Berfoto Bersama Prabowo, Jokowi, dan SBY, Puan: Silaturahmi Presiden dengan Ketua Lembaga
- Herman Deru-Cik Ujang Kompak Ikuti Parade Senja yang Dihadiri Prabowo, Jokowi dan SBY
- Deddy Sitorus PDIP Mengajak Mengundurkan Diri secara Massal, Waduh