Berkat Aksi Sosial Sopir Truk Ganjar, Lingkungan Warga Lebih Asri dan Bersih
jpnn.com, JAKARTA - Aksi sosial berupa bersih-bersih yang diadakan Komunitas Sopir Truk (KST) DKI Jakarta berdampak positif bagi permukiman warga.
Berkat kerja bakti dari sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo itu, lingkungan di Jalan Kayumanis, RT 003, RW 03, Kelurahan Balekambang, Kecamatan Keramat Jati, Jakarta Timur, DKI Jakarta menjadi lebih bersih.
Fatonah, salah satu warga setempat menyebut kegiatan bersih-bersih dari KST DKI Jakarta membawa keberkahan bagi mereka.
"Alhamdulillah, berkat kerja bakti ini lingkungan kami menjadi lebih bersih dan asri," kata dia dalam siaran persnya, Minggu (15/10).
Koorwil KST DKI Jakarta Amirul Amin mengatakan pada kegiatan itu mereka melibatkan komunitas Pemuda Kayu Manis.
"Kami ajak para pemuda untuk aktif dalam kegiatan positif dengan menjaga kebersihan," ujar dia.
Amin mengatakan kegiatan kerja bakti itu dilakukan sebagai upaya menjaga kebersihan menjelang musim penghujan.
"Harapannya lingkungan menjadi bersih dan tentunya bisa mengurangi potensi banjir karena sampah yang sudah dibersihkan," kata dia.
Sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Komunitas Sopir Truk mengadakan aksi bersih-bersih di Jakarta Timur.
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya