Berkat Bantuan Anak Buah Irjen Iqbal, Warga Riau Akhirnya Lega

Menurutnya, proses pengobatan di RSUD yang cukup rumit membuat Riana beberapa kali mengalami penundaan.
“Saya sempat putus asa, tetapi itulah, pertolongan tuhan itu nyata. Seminggu lalu datang polisi ke rumah. Katanya disuruh Bapak Iqbal,” lanjutnya.
Williance memaparkan, saat itu tepatnya 24 Oktober 2022, Kapolres Siak AKBP Ronald Sumaja bersama Tim Biddokkes Polda Riau datang ke rumahnya yang berada di Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, menawarkan membantu istrinya berobat.
Kedatangan jajaran kepolisian itu juga bukan tanpa sebab.
Para polisi itu diperintahkan Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal untuk membantu pengobatan Riana.
“Katanya Pak Iqbal itu ada yang kasih tahu kalau istri saya ini sakit. Bapak-bapak itu datang ke rumah langsung istri saya dibawa berobat ke Pekanbaru,” tuturnya.
Tidak hanya membantu pengobatan, para polisi juga memberikan bantuan sembako dan biaya kepada Williance.
“Seminggu di rumah sakit saya pakai duit yang dikasih pak polisi itu, karena memang enggak ada duit lagi, saya bekerja saja tidak. Anak saya di rumah juga sendirian tidak ikut ke Pekanbaru karena dia sekolah,” paparnya.
Warga bernama Williancen Sihotang lega setelah istrinya, Riana Sianturi (53) selesai menjalani operasi kelumpuhan.
- Sakit Hati Sering Disindir, Suami di Inhu Nekat Tikam Sang Istri
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi