Berkat Inovasi & Transparansi Komunikasi, PLN Indonesia Power Raih Penghargaan PRIA 2025

jpnn.com, JAKARTA - PLN Indonesia Power (PLN IP) meraih penghargaan dalam ajang The 10th PR Indonesia Awards (PRIA) 2025.
PLN IP berhasil membawa pulang predikat Gold dalam Kategori Departemen PR dan predikat Bronze dalam Kategori Laporan Tahunan, Sub Kategori Sustainability Report.
Keberhasilan ini menjadi bukti nyata komitmen perusahaan dalam membangun komunikasi publik yang transparan, inovatif, dan berdampak.
Penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi atas peran strategis PLN IP dalam menyusun strategi komunikasi yang efektif, membangun citra positif perusahaan, serta menyajikan laporan tahunan yang komprehensif dan berorientasi pada keberlanjutan.
Melalui berbagai inisiatif komunikasi, PLN IP terus beradaptasi dengan tren digital dan memastikan keterbukaan informasi bagi publik serta pemangku kepentingan.
Vice President Corporate Communication & CSR PLN IP Ulfa Millany mewakili perusahaan mengatakan penghargaan ini merupakan pencapaian penting bagi perusahaan dalam menjalankan komunikasi strategis yang berorientasi pada transparansi dan keberlanjutan.
“Penghargaan ini menegaskan bahwa komunikasi yang efektif dan inovatif menjadi bagian tak terpisahkan dari strategi bisnis PLN Indonesia Power. Melalui berbagai program komunikasi dan keterbukaan informasi, kami terus berupaya memperkuat kepercayaan publik serta membangun hubungan yang harmonis dengan seluruh pemangku kepentingan," ujar Ulfa.
Keberhasilan ini semakin menegaskan bahwa PLN IP tidak hanya unggul dalam operasional kelistrikan, tetapi juga dalam pengelolaan komunikasi publik yang efektif dan transparan.
Melalui berbagai inisiatif komunikasi, PLN IP terus beradaptasi dengan tren digital dan memastikan keterbukaan informasi bagi publik serta pemangku kepentingan.
- Selamat, Bank Mandiri Kembali Meraih Penghargaan dari Kanwil DJPb NTT
- Herman Deru Resmi Menyalakan Listrik PLN di Lima Desa di Keluang Muba
- Sukses Bangun Inovasi, Tugu Insurance Sabet Penghargaan Bergengsi
- Kemendagri Dinilai Patuh Selenggarakan Pelayanan Publik, Ombudsman Beri Penghargaan
- TASPEN Raih Penghargaan Employees Choice di Ajang 6th Indonesia Best 50 CEO Award
- Manfaatkan Digitalisasi, PLN IP Sukses Jaga Keandalan Pasokan Listrik Selama Libur Lebaran