Berkat Percantik Taman Rumah, Agen Koran di Bali Dapat Hadiah Rp 1 Miliar


Dalam kompetisi bunga itu, Nyoman memadukan taman bunga beragam jenis beserta tanaman pendukungnya. Semuanya adalah spesies lokal.

Semuanya pula ia kerjakan di lingkungan rumah pribadinya, di wilayah Desa Buahan, Gianyar, Bali.
Yang menarik, pria yang berprofesi sebagai agen koran di Denpasar ini juga menempatkan banyak sarang lebah madu di dalam taman.
"Ada sekitar 15 sarang, semuanya terisi koloni lebah madu. Jadi menampilkan satu harmoni yang sangat unik."
Tak hanya taman datar, Nyoman juga memadukan sistem vertikal dengan memenuhi tembok depan rumahnya dengan berbagai jenis tanaman.
"Pohon-pohon perindang juga saya tempel dengan berbagai jenis tanaman,seperti anggrek bulan, tanaman lipstik, kadaka, simbar menjangan, dan lain-lain," cerita Nyoman.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya