Berkat Program Sedekah Sayur Relawan Ganjar, Omzet Petani Naik 5 Kali Lipat

jpnn.com, JAKARTA - Sukarelawan Orang Muda Ganjar (OMG) menggelar sedekah sayuran di Duren Sawit, Jakarta Timur.
Sekitar 700 paket sayur dari hasil urban farming dipanen dan dibagikan ke rumah-rumah warga.
Salah satu petani, Lina mengungkapkan dirinya dan para petani lainnya mendapat keuntungan berlipat ganda dengan adanya program sedekah sayur, yang diusung oleh sukarelawan Ganjar Pranowo.
"Biasanya kami petani panen sekitar 10 kilo sayuran hidroponik, dengan adanya program sedekah sayur ini bisa sampai 50 kilo sekali panen," ujar Lina, Senin (14/11).
Lina juga menjelaskan, selain omzet yang meroket dia sangat senang karena bisa berbagi sayuran dan membantu masyarakat menanam sayur hidroponik.
"Kegiatan ini sangat membantu, kami para petani juga sangat senang mengenalkan sayuran yang sehat dan caranya dari semai sampai panen kepada masyarakat," jelasnya.
Ketua OMG DKI Abel melihat antusias warga menerima sedekah sayuran ini sangat tinggi.
"Antusias warga cukup ramai dan mereka menyampaikan pesan kegiatan seperti ini ke depannya sering diadakan lagi," jelas Abel.
Para petani mendapat keuntungan berlipat ganda dengan adanya program sedekah sayur, yang diusung oleh sukarelawan Ganjar Pranowo.
- PT STM Pacu Pertanian Organik Perusahaan, Hasil Panen Petani Melimpah
- Akselerasi Solusi Keuangan, Bank Mandiri Perkuat Komitmen bagi Petani & UMKM
- Dukung Kemajuan Pertanian, Program Sampoerna untuk Indonesia Bantu 2.000 Petani
- Dorong Petani Pakai Pupuk Berimbang, Legislator NasDem: Biar Hasil Panen Berlimpah
- Jelang Ramadan, Bulog Sudah Serap 140 Ribu Ton Gabah Petani dengan Harga Rp 6.500 per Kg
- Wamentan Sudaryono Ingin Ekspor Pertanian ke Eropa Meningkat Agar Petani Sejahtera