Berkat Thibaut Courtois Real Madrid Menang dari Huesca

Berkat Thibaut Courtois Real Madrid Menang dari Huesca
Aksi penyelamatan Thibaut Courtois. Foto: Marca

jpnn.com, HUESCA - Real Madrid akhirnya kembali ke zona Liga Champions (empat besar klasemen) setelah susah payah menang atas tuan rumah SD Huesca, Minggu (9/12) malam.

Satu-satunya gol yang tercipta di laga tersebut dicetak Gareth Bale pada menit ke-8. Setelah gol tersebut, Madrid berada dalam tekanan sepanjang pertandingan, meski mampu membuat beberapa kali serangan balik yang membuat jantung fan tuan rumah berdetak kencang.

Statistik ESPN mencatat, Madrid hanya unggul tipis possession 54-46 atas Huesca. Keunggulan penguasaan bola terjadi karena apiknya performa New Casemiro, Marcos Llorente di pos gelandang bertahan. Dia yang paling sibuk dalam laga ini. Bertahan, merebut dan mengalirkan bola.

Huesca unggul dalam urusan menciptakan peluang. Tercatat tim juru kunci itu membuat sebelas shots, empat di antaranya on goal. Sementara Madrid hanya lima shots, empat on goal.

Madrid wajib memberi apresiasi penampilan kipernya Thibaut Courtois di laga ini. Penjaga gawang asal Belgia itu menunjukkan dia pantas menjadi pilihan utama Real. Courtois membuat tiga penyelamatan penting, yang 90 persen seharusnya menjadi gol buat Huesca. Refleks Courtois dalam tiga aksi tersebut pantas diacungi jempol.

Kemenangan ini membuat Madrid akhirnya berada di posisi keempat, mengantongi 26 poin dari 15 laga.

Madrid berjarak dua poin dari Atletico Madrid dan Sevilla yang menempati posisi ketiga dan kedua, dan selisih lima poin dari Barcelona di posisi puncak.

Sementara Huesca masih menjadi juru kunci dengan tujuh poin dari 15 pertandingan. (adk/jpnn)


Real Madrid harus susah payah sebelum menang tipis 1-0 dari tim juru kunci La Liga, SD Huesca


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News