Berkat Video Daring, Kelompok Acappella Australia Diundang Ke New York
Sebuah grup paduan suara acappella Australia akan tampil di gedung Carnegie Hall yang terkenal di New York City, setelah penyelenggara konser menemukan saluran YouTube mereka.
Pertunjukan musikal, yang menampilkan lagu-lagu populer hanya dengan suara tanpa iringan instrumental, mereka dimulai pada tahun 2014 di Universitas Curtin, Australia Barat, untuk membantu menjembatani kesenjangan antara para staf dan mahasiswa.
Rhythmos Choir, yang memiliki sekitar 30 anggota, mengunggah lagu-lagu mereka ke YouTube di mana penyelenggara konser Carnegie Hall mendengar karya kelompok tersebut secara kebetulan.
Kelompok ini kemudian diundang untuk bernyanyi di sebuah acara peringatan ulang tahun ke-50 The King's Singers -sebuah kelompok paduan suara dari King's College di Universitas Cambridge, Inggris.
Dr Jonathan Paxman, dosen teknik dan sains di Universitas Curtin, juga merupakan konduktor paduan suara ini.
"Itu benar-benar kejutan. Kami tak mengharapkan itu sama sekali," kata Dr Paxman.
Kelompok ini akan tampil di tempat ikonik tersebut pada bulan April, bersamaan dengan kelompok dari Amerika Serikat dan Jerman.
- Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat