Berkomitmen Menerapkan Prinsip ESG, PKT Sabet 2 Penghargaan Bergengsi

Berkomitmen Menerapkan Prinsip ESG, PKT Sabet 2 Penghargaan Bergengsi
PKT dua pengharaan dalam ESG Disclosure Awards 2021. Foto: Antara/PKT

Hal itu didukung secara penuh kesadaran oleh seluruh insan perusahaan.

PKT juga menggagas berbagai inovasi untuk mewujudkan stabilitas lingkungan yang lebih baik, menekan pencemaran dan dampak aktivitas industri semaksimal mungkin.

“Dorongan bagi insan perusahaan tak hanya melalui pengembangan inovasi, tetapi juga aksi nyata penyelamatan lingkungan dan ekosistem dalam mewujudkan keseimbangan antara profit, people, dan planet sebagai salah satu misi perusahaan,” kata Hanggara.

Hanggar juga membeberkan PKT meningkatkan kinerja lingkungan melalui kebijakan Life Cycle Assesment (LCA).

"Mencakup 5 aspek lingkungan, yakni efisiensi air dan penurunan beban pencemaran air limbah, pengurangan pencemaran udara, 3R limbah B3, 3R limbah non B3, serta perlindungan keanekaragaman hayati," Hanggara.

PKT mampu menekan volume emisi Gas Rumah Kaca (GRK) sebesar 683.520,26 ton CO2 atau setara 16,73 persen dari total beban emisi perusahaan pada tahun ini.

Selain itu, Hanggara menjelaskan untuk efisiensi air, PKT telah mendaur ulang sebesar 7.732.730 meter kubik atau sekitar 80,87 persen dari total kebutuhan air selama 2020.

Semua aktivitas itu, lanjut dia, bagian dari komitmen dan konsistensi PKT, sehingga menerima penghargaan Proper Nasional Peringkat Emas dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) untuk keempat kalinya pada 2020.

PKT berkomitmen menggunakan prinsip berkelanjutan dalam menumbuhkan perusahaan dan mendapatkan dua pengharaan dalam ESG Disclosure Awards 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News