Berkunjung ke Desa Wisata Alamendah, Sandiaga Uno Disambut Teriakan RI 1
jpnn.com, JAKARTA - Warga di Desa Wisata Alamendah, Rancabali Kabupaten Bandung, Jawa Barat tampak antusias menyambut kunjungan kerja Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia, Sandiaga Uno dalam program ADWI, pada Kamis (10/8)
Bahkan, Sandiaga Uno diteriaki 'RI 1' oleh warga Alamendah.
Momen itu terjadi ketika Sandiaga Uno akan langsung membantu warga dalam pengelolaan desa wisata.
Di desa Wisata, Sandiaga menjelaskan bahwa desa wisata merupakan program untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.
"Inilah program ADWI, jadi saya ingat banget, karena saya pernah datangi masing-masing (desa wisata), misalnya ke Desa Alamendah, jadi waktu itu seru banget, sampai ke air terjun dan ada silat (anak-anak) di ujung (acara)," jelasnya.
Salah satu yang menarik perhatian Sandiaga Uno adalah silat anak-anak. Dia berharap silat bisa menjadi salah satu daya tarik bagi desa wisata itu.
Selain itu, Sandiaga juga menanyakan potensi pasar di desa Alamendah. Sandiaga mengaku mengingat betul ketika berkunjung ke Desa Cisande.
Ketika itu, antusias masyarakat sangat tinggi.
Warga di Desa Wisata Alamendah, Rancabali Kabupaten Bandung, Jawa Barat tampak antusias menyambut kunjungan kerja Menparekraf Sandiaga Uno
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- Detik-Detik Tabung Gas Meledak di Bandung, Terdengar seperti Bom, Toko Hancur
- Mendes Yandri Sarankan Agar Desa Wisata Bisa Tonjolkan Ciri Khas Daerahnya
- Kunker ke Desa Budo, Dirjen Bina Pemdes Ajak Semua Pihak Berkolaborasi untuk Memajukan Desa
- Astaga, Kontrakan Dijadikan Tempat Produksi Tembakau Gorila di Bandung
- Waspada, Minyak Goreng Palsu Beredar di Pasar Kota Bandung