Berlaku Kasar, Pramudi Busway Butuh Bimbingan Mental
Kamis, 09 Juni 2011 – 05:58 WIB
Apabila tidak segera dilaksanakan pembenahan konsep pembinaan pramudi, sambung Boy, maka kualitas pramudi bus Transjakarta tidak akan mengalami peningkatan. Bahkan tidak menutup kemungkinan kesalahan demi kesalahan terus berulang. “Kalau hanya memberikan sanksi skors atau pemecatan, tidak seutuhnya menyelesaikan persoalan,” tambah dia.
Baca Juga:
Skorsing yang dikenakan Benson, pramudi bus Transjakarta Koridor IX (Grogol-Cililitan) diberlakukan oleh BLU hingga hingga waktu yang tak terhingga. Di satu sisi, Safry selaku korban pemukulan masih mendapakan perawatan di Rumah Sakit Premier Internasional Jatinegara akibat pukulan di kepala, perut dan kaki serta tangan.
Sementara Kepala BLU Transjakarta M Akbar mengatakan, petugas BLU Transjakarta telah membawa korban pemukulan langsung ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. “Kami sudah antarkan korban ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan kesehatan. Pemeriksaan ini dilakukan secara lengkap untuk mengetahui apakah terjadi luka serius atau tidak,” tuturnya.
Terkait dengan biaya perawatan bagi Safry, ungkap Akbar, belum dapat dipastikan ditanggung oleh BLU ataupun operator bus. Namun dirinya memastikan bahwa korban pemukulan itu tidak akan mengeluarkan biaya perawatan sendiri.
Bahkan BLU segera melakukan pemeriksaan terhadap kondisi mental pramudi bersangkutan.
JAKARTA - Pemberian sanksi skorsing Pramudi Bus Transjakarta Benson lantaran memukul Safry Rachmatullah, warga Jatinegara, Jakarta Timur tidak memecahkan
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS