Bermain dengan Hati, Timnas Indonesia U-19 Luar Biasa
Timnas Indonesia U-19 Kalahkan Vietnam
jpnn.com, SIDOARJO - Timnas Indonesia U-19 berhasil menaklukkan Vietnam dengan skor tipis 1-0 dalam laga Piala AFF 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, tadi malam.
Ya, Kota Sidoarjo nampaknya membawa keberuntungan bagi Indra Sjafri. 2013 silam pelatih asal Sumatra Barat itu sukses mengantarkan Indonesia U-19 meraih gelar juara Piala AFF.
Tahun ini peluang Indra Sjafri mengulang sejarah terbuka lebar. Raihan poin absolute hasil laga tadi malam semakin memantabkan posisi Indonesia sebagai pemuncak klasemen dengan koleksi 12 poin. Inodesia juga menjadi satu-satunya tim yang selalu meraih kemenangan.
Perjuangan Indonesia untuk mengamankan tiket semifinal itu memang tidak mudah. Sejak menit awal Nurhidayat Haris dkk justru ditekan oleh tim lawan. Bahkan di menit awal jantung pertahanan Indonesia terancam. Beruntung finishing touch yang kurang apik dari striker Vietnam Le Van Xuan gagal memaksimalkan peluang.
Kehilangan Saddil Ramdani di lini serang yang mengalami cedera memang membawa pengaruh. Indonesia seakan sulit mengembangkan serangan. Kesalahan umpan juga kerap kali dilakukan oleh Garuda Muda.
Tak ingin berbagi angka dengan Vietnam, Indra Sjafri mengubah strategi dengan memasukkan Todd Rivaldo Ferre dan menarik keluar M. Luthi Kamal di menit 48.
Masuknya Todd sedikit memberi perubahan bagi Indonesia. Berkarakter ngenyel, pemain yang merumput bersama Persipura itu kerap kali mengobrak-abrik lini pertahanan Vietnam.
Gol semata wayang Indonesa juga berawal dari aksi individu Todd yang kemudian dimaksimalkan dengan apik oleh M. Rafli Mursalim di menit ke 81.
Timnas Indonesia U-19 berhasil mengalahkan Vietnam dan mengantongi tiket ke babak semifinal Piala AFF U-19.
- Buka Mandiri Media Cup 2024, Indra Sjafri Beri Coaching Clinic ke Pemain & Pelatih Muda
- Rekor Spesial Indra Sjafri Seusai Membawa Jens Raven cs ke Piala Asia U-20 2025
- Persiapan Hadapi Piala Asia U-20 2025, Timnas U-20 Indonesia akan Berlatih di IKN
- Selangkah Lagi Timnas U-20 ke Piala Asia, Indra Sjafri Tak Mau Jens Raven cs Jemawa
- Begini Kalimat Indra Sjafri di Ruang Ganti, Indonesia Langsung Pesta Gol di Babak II
- Timnas Indonesia vs Maladewa U-20: Peta Kekuatan & Peringkat FIFA, Jauh