Bermain di Pantai, Tiga Siswa Tenggelam
Senin, 08 April 2013 – 13:43 WIB

Bermain di Pantai, Tiga Siswa Tenggelam
Menurut Asep, satu korban sudah berhasil ditemukan namun sudah dalam keadaan tak bernyawa, sekitar pukul 14.30 WIB.
“Korban yang perempuan bernama Angel, sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, dua rekannya belum ditemukan Christian dan Yopi,” kata Asep, kepada Pontianak Post. Asep mengatakan jika saat ini polisi berupaya melakukan pencarian bersama warga setempat dan dibantu Sar Brimob.
Sementara itu, Kasat Reksrim Polres Singkawang, AKP Isbullah yang ditemui di lokasi kejadian mengatakan jika pihaknya menerima informasi kejadian itu sekitar pukul 15.00 WIB.
“Informasi yang masuk ke HP saya sekitar pukul 15.00, dan kami langsung mendatangi lokasi kejadian,” kata Isbullah, di TKP.
Menurut Isbullah, kondisi angin kuat dan gelombang yang tinggi, menjadi penghalang untuk mencari kedua pelajar yang masih belum ditemukan. Selain dibantu warga, pencarian juga melibatkan Polsek Selatan, Polres Singkawang, dan Sar Brimob.
SINGKAWANG - Tiga pelajar SMPN 1 Singkawang tenggelam di laut Palm Beach Pasir Panjang, Pak Lotai, Kecamatan Singkawang Selatan, Minggu (7/4) pukul
BERITA TERKAIT
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Penggerebekan Lokasi Judi Sabung Ayam di Gowa Bocor
- Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Jadi Tersangka Penganiayaan
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti