Bermain Imbang Lawan Indonesia, Thailand Lega

Bermain Imbang Lawan Indonesia, Thailand Lega
Kiper Thailand Kittipong Phoothawchuek berusaha menangkap bola, dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (29/12). Foto : Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Thailand membawa pulang satu angka dari lawatannya ke markas Indonesia di laga lanjutan penyisihan Grup A Piala AFF 2022.

Tim berjuluk Gajah Perang itu bermain imbang 1-1 saat menghadapi skuad Garuda di hadapan publik Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Kamis (29/12) sore WIB.

Pada laga ini juara bertahan Piala AFF itu tertinggal terlebih dahulu lewat eksekusi tendangan penalti Marc Klok di menit ke-50'.

Beruntung Thailand yang hanya bermain 10 pemain seusai Sanrawat Dechmitr diusir keluar lapangan bisa mencetak gol balasan.

Sarach Yooyen menjadi penyelamat tim asuhan Alexandre Polking seusai mencetak gol penyeimbang di menit ke-79'.

Skor 1-1 bertahan hingga akhir pertandingan sehingga membuat kedua tim harus puas berbagi angka.

Selepas pertandingan pelatih Alexandre Polking mengaku puas dengan kinerja anak asuhannya di laga ini.

Theerathon Bunmathan cum suis di laga ini bermain seusai perannya dan disiplin sehingga mampu membawa pulang satu angka dari lawatan ke Jakarta.

Thailand membawa pulang satu angka dari lawatannya ke markas Indonesia di laga lanjutan penyisihan Grup A Piala AFF 2022

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News