Bermasalah, Lalu Mogok

Bermasalah, Lalu Mogok
Bermasalah, Lalu Mogok

Hari pertama uji coba menjadi milik Valtteri Bottas, Williams Mercedes. Pembalap Finlandia itu selalu menjadi yang tercepat baik di sesi pagi maupun sore. Catatan waktunya 1 menit 43.396 detik tak mampu dipecahkan pembalap lain.

Rekan senegaranya, Kimi Raikkonen, Ferrari finis kedua dengan selisih tak sampai setengah detik. Teman satu timnya, yang baru hengkang dari Red Bull-Renault Sebastian Vettel hanya menyaksikan momen tersebut dari garasi setelah sesi perkenalan dengan awak Ferrari. Apalagi tim lamanya tak memberi lampu hijau untuk melakukan uji coba, karena kontraknya baru selesai 25 November kemarin.

Tercepat ketiga adalah Nico Rosberg, Mercedes. Uji coba kemarin hanya berselang dua hari setelah akhir buruk musim 2014 dialaminya di Yas Marina. Mobilnya rusak di tengah balapan dan hanya finis tanpa poin di urutan 14, Rosberg kehilangan peluangnya berebut juara dunia 2014 dengan rekan setimnya Lewis Hamilton.

"Mungkin ini adalah pertanda bahwa aku sudah termotivasi lagi di dalam hatiku," ujar Rosberg yang menyelesaikan 114 lap tersebut.(cak)

ABU DHABI - Hari pertama uji coba post season di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi kemarin (25/11) seharusnya menjadi hari yang hebat buat McLaren-Honda.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News