Berperan Jadi Jin di Series Terbaru, Ria Ricis Ceritakan Perannya
jpnn.com, JAKARTA - Aktris sekaligus YouTuber Ria Ricis kembali menunjukkan eksistensinya di bidang akting.
Kali ini, ibu satu anak tersebut membintangi series terbaru berjudul Pacarku Jinny.
Dalam series garapan Anggy Umbara itu, dia berperan sebagai jin bernama Krissy.
Dia lantas menjelaskan mengenai karakter yang dilakoninya dalam series Pacarku Jinny.
"Alhamdulillah dipercaya untuk menjadi jin. Karakternya agak usil, kadang sedikit nyeleneh. Aku jadi ajudannya Tuan Putri Lila," ujar Ria Ricis di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
Dia lantas mengungkapkan alasannya tertarik bermain dalam series tersebut. Sebab perempuan 29 tahun itu tertarik dengan cerita dari 'Pacarku Jinny'.
"Karena ceritanya juga lucu banget. Benar-benar lucu banget di luar dari manusialah, lucu banget," kata Ria Ricis.
Dia pun mengaku merasakan pengalaman baru saat syuting series ini. Terutama lingkungan syuting yang menurutnya sangat sehat dan nyaman.
Aktris sekaligus YouTuber Ria Ricis kembali menunjukkan eksistensinya di bidang akting dengan membintangi series Pacarku Jinny.
- Putri Ria Ricis Ikut Banyak Les Sejak Dini, Ternyata Ini Alasannya
- Dibintangi Caitlin Halderman Hingga Ria Ricis, Ini Sinopsis Series Pacarku Jinny
- Ingin Mengadopsi Bayi Laki-Laki, Ria Ricis Beri Penjelasan
- Ria Ricis Ternyata Punya Keinginan Mengadopsi Bayi Laki-Laki
- 3 Berita Artis Terheboh: Sara Rahayu Makin Populer, Marion Jola Diberi Wejangan
- Respons Ria Ricis Saat Bertemu Mantan Karyawan yang Memerasnya