Berpidato Soal Ini, Cinta Laura Menuai Pujian
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Cinta Laura baru-baru ini membacakan pidatonya dalam acara Aksi Moderasi Beragama.
Pada kesempatan tersebut, dia membahas bahwa semua agama seharusnya menjadi tonggak persatuan dan kesatuan.
"Agama yang ada di dalam sistem pendidikan harus adil dalam merepresentasikan agama-agama yang ada di negara ini agar orang-orang bisa mengerti sejak usia muda bahwa semua agama mengajarkan kebaikan," ungkap Cinta Laura dalam video yang diunggah di Instagram, Selasa (28/9).
Pemain film Target itu menilai seharusnya tidak ada lagi kasus pelecehan hanya karena sebuah perbedaan.
Oleh sebab itu, Cinta Laura menyebut nilai-nilai toleransi harus terus disebarkan, khususnya melalui media sosial.
"Gunakan teknologi canggih sebagai alat yang dapat menyebarkan nilai-nilai toleransi agar negara ini bisa kembali menjadi Indonesia sejati," tutur perempuan 28 tahun itu.
Cinta Laura menganggap toleransi merupakan salah satu hal penting dalam menjaga perdamaian.
Dia merasa sampai saat ini masih banyak konflik terkait perbedaan suku, ras, dan agama.
Aktris Cinta Laura baru-baru ini membacakan pidato dalam acara Aksi Moderasi Beragama.
- Bintangi Film Panggonan Wingit 2: Miss K, Cinta Laura Cerita Soal Adegan Ini
- Perdana Main Film dengan Cinta Laura, Arifin Putra Ungkapkan Fakta Ini
- Arifin Putra Ungkap Kejadian Menegangkan saat Syuting Film Panggonan Wingit 2
- Indeks Kerukunan Umat Beragama Naik Signifikan, Wamenag Akui Masih Ada Tantangan
- Begini Perjuangan Cinta Laura untuk Syuting Serial Dendam
- Cinta Laura Ungkap Tantangan Main Serial Bareng Pacar