Berpotensi Lanjutkan Rebound

Berpotensi Lanjutkan Rebound
Berpotensi Lanjutkan Rebound
JAKARTA - Angin segar yang berembus dari Amerika Serikat (AS) dan Eropa seiring membaik data-data ekonomi AS, memompa kepercayaan sebagian besar investor global. Pasar modal di berbagai negara pun menggeliat.

Di regional Asia, Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat kenaikan tertingggi ke-2 setelah Filipina. Pada perdagangan kemarin (26/6), indeks harga saham gabungan (IHSG) sempat menyentuh level 4.620, sebelum mengalami koreksi menjelang akhir sesi dan akhirnya ditutup di level 4.587, naik 168 poin atau 3,82 persen dibanding penutupan hari sebelumnya.

Lonjakan hingga 3,82 persen tersebut merupakan yang tertinggi sejak Oktober 2011. PT Astra Internasional Tbk (ASII) yang memiliki kapitalisasi pasar terbesar ke-2 di BEI, sahamnya tercatat naik 4,9 persen, atau yang tertinggi dalam dua pekan terakhir.

Analis pasar modal dari Trust Securities Reza Priyambada mengatakan, IHSG yang bertengger di atas target support (4.400) dan resistance (4.500) memberi gambaran positif. Pada perdagangan Kamis (27/6), IHSG diperkirakan berada pada support 4.400-4,500 dan resistance 4.615-4.647.  "Dengan berbagai sentimen positif, IHSG seharusnya mampu melanjutkan rebound," ujarnya.

JAKARTA - Angin segar yang berembus dari Amerika Serikat (AS) dan Eropa seiring membaik data-data ekonomi AS, memompa kepercayaan sebagian besar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News