Berprestasi Sekaligus Kontroversi
Selasa, 17 April 2012 – 07:27 WIB

Berprestasi Sekaligus Kontroversi
BENTROK antara Bayern Munchen versus Real Madrid dini hari nanri di Allianz Arena, Munchen, akan dipimpin wasit asal Inggris Howard Webb. Webb merupakan wasit elite dunia, tetapi bukan berarti dia lepas dari kontroversi. Terlepas dari prestasi hebatnya, wasit berusia 40 tahun itu juga tidak lepas dari kontroversi. Di Inggris, beberapa rival Manchester United, menyebutnya sebagai pendukung Setan Merah, julukan United. Penyebabnya, karena keputusannya dianggap sering menguntungkan United.
Penunjukan FIFA yang menjadikan mantan polisi itu sebagai wasit final Piala Dunia 2010 antara Spanyol versus Belanda, menunjukkan bahwa dia merupakan wasit kelas satu. Dia juga reguler tampil sebagai wasit di beberapa laga elite Premier League dan Liga Champions.
Baca Juga:
Musim ini, Webb kebanjiran job. Sepanjang musim dia telah memimpin dalam 42 pertandingan di semua ajang dan empat di antaranya di Liga Champions. Kebetulan, dari empat laga itu tidak ada yang melibatkan Bayern ataupun Real.
Baca Juga:
BENTROK antara Bayern Munchen versus Real Madrid dini hari nanri di Allianz Arena, Munchen, akan dipimpin wasit asal Inggris Howard Webb. Webb merupakan
BERITA TERKAIT
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia