Bersama KSOP dan TNI AL, Bea Cukai Tingkatkan Pengawasan Kepabeanan di 2 Daerah Ini

jpnn.com, PROBOLINGGO - Bea Cukai mengoptimalkan pelayanan dan pengawasan bidang kepabeanan dan cukai melalui sinergi antarinstansi.
Kali ini sinergi tersebut dilaksanakan Bea Cukai bersama Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) di Probolinggo, dan TNI AL di Banyuwangi.
Sinergi yang dilaksanakan Bea Cukai Probolinggo bersama Kantor KSOP Kelas IV Probolinggo dilaksanakan pada Kamis (18/4).
"Sinergi dilakukan untuk meningkatkan pengawasan di wilayah perairan Probolinggo," kata Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai Encep Dudi Ginanjar dalam keterangannya, Senin (22/4).
Sinergi juga Bea Cukai Banyuwangi bersama Pangkalan TNI AL pada Kamis (4/4).
"Secara umum tujuan dua sinergi ini adalah untuk menciptakan kesepemahaman dalam menjaga kepastian hukum di Indonesia," ujar Encep. (mrk/jpnn)
Bea Cukai bersama KSOP dan TNI AL meningkatkan pengawasan kepabeanan di wilayah Probolinggo dan Banyuwangi
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Ini Aturan Baru Pemberitahuan Pabean di Kawasan Bebas, Simak Penjelasan Bea Cukai
- Bea Cukai Jateng DIY Tindak 32 Juta Batang Rokok Ilegal Senilai Rp 45,34 M dalam 2 Bulan
- UMKM Asal Malang Sukses Ekspor Perdana 500 Pot Gerabah ke Jepang
- TNI AL dan Tim SAR Gabungan Mengevakuasi Mayat Terapung di Perairan Pulau Cempedak Kalbar
- Bea Cukai Semarang Sita Ribuan Liter Arak Bali Ilegal Lewat Penindakan di Tlogosari Kulon
- Bea Cukai Atambua Gagalkan Upaya Penyelundupan Pakaian Bekas di Perairan Pasir Putih