Bersama Massa Aksi, Pasek Suardika Tolak Reklamasi Teluk Benoa

jpnn.com - BADUNG – Anggota DPD RI dari Provinsi Bali, Gede Pasek Suardika bergabung dengan ratusan massa aksi dari masyarakat Kedonganan, Kuta Selatan, Badung, Minggu (3/1), menggelar demonstrasi untuk menolak rencana reklamasi Teluk Benoa. Keikutsertaan Pasek dalam aksi tersebut bertujuan untuk menyerap langsung aspirasi masyarakat Kedonganan.
“Pemprov bilang bahwa urusan reklamasi Teluk Benoa sudah diserahkan ke pemerintah pusat. Itu tidak masuk akal. Kalau Pemprov menolak, jelas reklamasi Teluk Benoa tidak akan terjadi,” tegas Pasek Suardika yang hadir dengan menggunakan kaos Kedonganan Tolak Reklamasi, Minggu (3/1/2016).
Untuk itu, Mantan Ketua Komisi III DPR RI ini meminta kepada Pemprov Bali agar tidak melempar bola karena dasarnya ada pada otonomi daerah. "Setuju atau tidak, Pemprov Bali jangan lempar bola, kita punya otonomi khusus,” tegas Pasek seperti dilansir Harian Bali Express (Grup JPNN.com), Senin (4/1).
Pasek pun mengklaim, pihak DPD RI sudah melakukan rapat dua kali di Kantor DPD Provinsi dan Kantor DPD RI bersama dengan investor.
“Dari penjelasan investor, meyakinkan kita bahwa reklamasi harus ditolak,” tegas Pasek kembali di depan massa aksi.
Usai menggelar aksi, masyarakat kembali ke tempat berkumpul di awal dengan suara teriakan tolak reklamasi untuk menyemangati para demontrans yang berlangsung selama dua jam tersebut.(ika/mus/fri/jpnn)
BADUNG – Anggota DPD RI dari Provinsi Bali, Gede Pasek Suardika bergabung dengan ratusan massa aksi dari masyarakat Kedonganan, Kuta Selatan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Kidul Jadi Lokasi Perdana Proyek Wakaf Strategis Kemenag
- Ahmad Luthfi Kembalikan Status Bandara Ahmad Yani Jadi Internasional, Alhamdulillah
- Pengumuman untuk Warga Depok, Mulai 4 Mei Ada CFD di Jalan Margonda
- Pria Terjatuh Dari Flyover SKA Pekanbaru, Begini Kronologinya
- Muhammadiyah-Polres Tanjung Priok Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas dan Kegiatan Keagamaan
- Kakorlantas Polri Apresiasi Upaya Polda Riau Jaga Keamanan Lewat Operasi Ketupat