Bersenjata Lengkap, Oknum TNI Bakar Kantor Polisi
Kamis, 07 Maret 2013 – 12:45 WIB

Bangunan mapolres OKU yang hangus terbakar menjadi tontonan masyarakat. Foto : mustofa/okuekspres
JAKARTA--Situasi di Kota Baturaja, Kabupaten Ogan Kemering Ulu (OKU) Sumatera Selatan kembali memanas akibat peristiwa penyerangan dan pembakaran Polres OKU oleh anggota TNI Batalyon Armed Tarik Martapura OKU, Kamis (7/3) pagi tadi.
Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Pramono Eddhie Wibowo membenarkan adanya peristiwa itu."Tadi pagi saya mendapat laporan ketika saya memberi pengarahan kepada prajurit Kostrad. Saya kaget sekali dengar itu," ujar Pramono dalam jumpa persnya di Mabes AD, Jakarta Pusat, Kamis.
Akibat penyerangan itu separuh bagian Polres OKU dan beberapa Pos Lantas terbakar. Selain itu, suasana kota setempat mencekam dan sejumlah aktivitas warga terganggu, karena Polres itu berada di pusat kota.
Banyak polisi mengungsi ke kantor Polisi Militer di dekat mess dosen Universitas Baturaja dan masyarakat takut beraktivitas ke luar rumah karena khawatir menjadi sasaran aksi brutal.
JAKARTA--Situasi di Kota Baturaja, Kabupaten Ogan Kemering Ulu (OKU) Sumatera Selatan kembali memanas akibat peristiwa penyerangan dan pembakaran
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus