Bersyukur Terbebas dari Banjir, Warga Cipinang Melayu: Terima Kasih Pemerintah

jpnn.com, JAKARTA - Ucapan syukur dilantunkan warga Kelurahan Cipinang Melayu, Makasar, Jakarta Timur yang kini terbebas dari bencana banjir.
Pasalnya wilayah RW 03 dan 04 yang berdampingan dengan aliran Kali Sunter biasanya kerap dilanda banjir karena luapan kali.
Turut diketahui, pada Minggu (4/10) malam, Pintu Air Hulu Kali Sunter berstatus siaga 1.
Biasanya, apabila Hulu Kali Sunter sudah siaga 1, wilayah RW 03 dan 04 sudah pasti akan terimbas banjir dengan ketinggian air mencapai dua meter.
"Terima kasih kepada pemerintah, semalam Hulu Kali Sunter siaga 1, tetapi dampak banjir tidak terbawa ke wilayah Cipinang Melayu," kata Imam, warga RW 04 di lokasi, Senin (5/10).
Nurdin, warga lainnya mengatakan, dirinya bersyukur rumahnya kali ini tidak lagi kebanjiran. Sebab, bencana banjir yang sudah bertahun-tahun melanda Cipinang Melayu sangat merugikan masyarakat.
"Semoga ini bisa berlangsung selamanya dan lebih baik lagi. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada pemerintah Jakarta Timur beserta jajarannya," ujar Nurdin. (mcr1/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Warga Cipinang Melayu bersyukur tidak lagi dilanda banjir akibat luapan Kali Sunter
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi
- Pemprov DKI Jakarta Siapkan Aplikasi Layanan Konsultasi Kesehatan Mental & Jiwa, Gratis
- Bank DKI Cairkan KJP Plus Tahap I 2025 kepada 707.622 Siswa
- Pemprov DKI Kembali Buka 5.459 Kuota Mudik Gratis
- Banjir di Jakarta Meluas & Merendam 34 RT
- IKA UII Bantu Pemprov DKI Tangani Korban Banjir Jakarta
- Cegah Hujan Deras, Modifikasi Cuaca di Jakarta Bakal Dipercepat