Bertandang ke KemenPAN-RB Bahas PPPK, Delegasi Honorer K2 Kecewa

jpnn.com, JAKARTA - Rekrutmen PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) pada 2021 formasinya masih diprioritaskan untuk guru, tenaga kesehatan, dan penyuluh.
Formasi tenaga teknis administrasi tidak dibuka karena belum ada regulasinya.
Informasi tersebut disampaikan pejabat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) saat menerima delegasi dari Sulawesi Tenggara yang terdiri dari Ketua Komisi I DPRD H Bustam, Asisten Administrasi Umum Setda Provinsi Sultra Laode Mustari, Ketua Honorer K2 Andi Melyani Kahar alias Shean serta Nur Baitih yang juga Ketua Honorer K2 DKI Jakarta.
Menurut Nur, sapaan akrab Nur Baitih, dalam pertemuan Rabu (11/11), delegasi Sultra kecewa berat.
Sebab, sampai saat ini peluang untuk tenaga administrasi lainnya belum dibuka. Padahal mereka ingin ikut dalam rekrutmen PPPK 2021.
"Alasan KemenPAN-RB, formasi untuk tenaga administrasi belum ada dalam regulasi untuk PPPK," kata Nur kepada JPNN.com, Kamis (12/11).
Dalam pertemuan itu ditegaskan juga, rekrutmen PPPK sampai 2023 memang dikhususkan untuk tenaga honorer yang lama mengabdi.
Jika sudah lewat 2023 honorer yang sudah lama mengabdi harus bersaing dengan peserta umum.
Hasil pertemuan dengan KemenPAN-RB membahas soal rekrutmen PPPK 2021 membuat delegasi honorer K2 kecewa.
- ASN dan Honorer Dukung Tata Kelola Guru Diambil Alih Pusat
- Penjelasan Pak Maryono soal Jadwal Tes PPPK Tahap 2
- PPPK dan CPNS 2024 Dilantik Bersamaan, Alhamdulillah
- Pesan Maesyal Rasyid ke 1.694 ASN CPNS & PPPK yang Baru Dilantik: Jaga Ucapan dan Perilaku
- 3.424 PPPK Kota Tangerang Terima SK Awal Bulan Depan, Maryono Berpesan Begini
- Pemda Gercep soal Pengangkatan CPNS & PPPK 2024, Kepala BKN yang Menyerahkan SK