Bertandang ke Lamongan, Persjia Tinggalkan Bepe di Jakarta
jpnn.com - JAKARTA - Persija Jakarta tidak bisa bermain dengan kekuatan penuh menghadapi Persela Lamongan, Jumat (16/9) nanti. Dua pilar inti Macan Kemayoran, Bambang Pamungkas dan Maman Abdurrahman, tak masuk dalam daftar pemain yang dibawa ke Lamongan.
Bepe-sapaan Bambang Pamungkas, digantikan oleh Rachmat Afandi yang tak dibawa saat berhadapan dengan Persipura Jayapura. Sedangkaan Maman absen karena belum pulih dari cedera.
Dua legiun asing anyar Djibril Coulibaly dan Rodrigo Tosi masuk daftar pemain yang akan berhadapan dengan Persela. Kemungkinan besar kedua pemain tersebut juga akan menjadi andalan di lini depan Macan Kemayoran.
Djibril dan Tosi saat ini tengah mendapat sorotan tajam karena belum juga menunjukkan ketajamannya pada dua laga awal Persija di putaran kedua ISC. Namun, kedua legiun asing itu kembali diikutsertakan tim pelatih. Mereka diharapkan segera menunjukkan kapasitasnya sebagai bomber tajam jika tidak ingin tergusur dari skuad ibu kota.
Masuknya nama kedua pemain itu sekaligus menepis kabar Coulibaly dan Tosi telah dicoret oleh Persija. Namun, seperti yang disampaikan oleh Presiden Persija, Ferry Paulus, posisi kedua pemain tersebut belumlah aman.
Sementara, Ramdani yang mengalami perawatan dari dokter setelah mengikuti sesi latihan kemarin (13/9) di Lapangan Villa 2000, Pamulang masuk skuat yang berangkat ke Lamongan. Tim dokter Persija memastikan cedera yang didapat Ramdani tidak terlalu parah sehingga masih berpeluang bermain pada laga kontra Persela.
Rencananya, skuad kebanggaan Jakmania itu akan berangkat dari Bandara Soekarno Hatta pada Rabu (14/9) Kemudian dari Surabaya, Ismed Sofyan dkk melakukan perjalanan darat menuju Lamongan.
Selain itu, Persija membutuhkan kemenangan saat berhadapan dengan Persela untuk bangkit dari keterpurukan. Itu agar skuad asuhan Zein Al Hadad bisa hengkang dari papan bawah klasemen sementara ISC A 2016. (fdi/dil/jpnn)
JAKARTA - Persija Jakarta tidak bisa bermain dengan kekuatan penuh menghadapi Persela Lamongan, Jumat (16/9) nanti. Dua pilar inti Macan Kemayoran,
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Future Champions, Tantangan Seru untuk Calon Juara Bulu tangkis
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024