Bertelanjang Ria di Machu Picchu Dua Wisatawan Ditahan

jpnn.com - LIMA - Kepolisian Peru menahan dua wisatawan Eropa yang mengambil gambar telanjang di reruntuhan gunung Machu Picchu pada Kamis (3/3) kemarin.
Seperti dilaporkan kantor berita Andina mengutip kepolisian setempat mengatakan petugas keamanan tempat wisata itu melihat dua pria berkebangsaan Inggris dan Prancis menanggalkan pakaian untuk mengambil gambar telanjang dengan ponsel.
Mereka telah dibawa ke kantor polisi dan kemudian ke pengadilan, di mana mereka didakwa karena melakukan pelanggaran moral.
Peru meningkatkan pengawasan di situs itu pada Maret 2014 ketika gambar telanjang dan tidak senonoh sering direkam di Machu Picchu.
Machu Picchu adalah sebuah lokasi reruntuhan Inca pra-Columbus yang terletak di wilayah pegunungan pada ketinggian sekitar 2.350 meter.
Ia berada di atas lembah Urubamba di Peru, sekitar 70 km barat laut Cusco dan dipilih sebagai situs Warisan Dunia Unesco pada tahun 1983.(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza