Bertemu Del Piero, Sinyal Paulo Dybala Bertahan di Juventus?

Menurut laporan dari surat kabar La Gazzetta delo Sport, agen Dybala, yakni Jorge Antun sedang membahas proposal perpanjangan kontrak kliennya itu di Allianz Stadium.
Laporan yang sama mengeklaim jika Dybala nantinya bakal menerima upah sebesar 10 juta euro (sekitar Rp 171 miliar) andai ia mau bertahan dengan Si Nyonya Tua.
Pemain yang absen membela Argentina di Copa America 2021 itu menuliskan sebuah caption di instagramnya bahwa ia senang bisa bertemu sosok legenda seperti Del Piero.
"Selalu senang melihat anda, kapten," tulis Dybala.
Selama berseragam hitam-putih khas Juventus, Del Piero sendiri sanggup mengemas 290 gol dalam 750 penampilan yang ia mainkan bersama Bianconeri.
Pria berusia 46 tahun itu merupakan pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di Juve.(footballitalia/mcr15/jpnn)
Paulo Dybala baru-baru ini mengunggah foto kebersamaannya dengan legenda Juventus, Alessandro Del Piero. Banyak pihak menyambut positif gambar tersebut
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
- Ancelotti Sebut Mbappe Punya Kesempatan Menyamai Rekor Ronaldo di Real Madrid
- Juventus Pecat Thiago Motta, Sosok Ini Penggantinya
- Drawing LCA: Marinos Jumpa Al Nassr, Potensi Bentrok Sandy Walsh vs Cristiano Ronaldo
- R9: Cristiano Ronaldo bukan Pemain Terbaik Sepanjang Sejarah
- Liga Champions: Inter Milan Tumpuan Italia, Pertahanan Patut Diacungi Jempol
- Ragam Kejanggalan Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Indonesia, Mulai Bertemu Menkeu Hingga Makan Mie