Ganjar Sambut Anak Penyintas Kanker: Hebat Banget
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo terpukau mendengar suara merdu Melvina Patricia, salah satu dari anak penyintas kanker dari Yayasan Kanker Anak Indonesia (YKAI).
Melvina beserta sejumlah penyintas kanker dari YKAI bertemu Gubernur Jateng Ganjar Pranowo di kantornya, Selasa (12/7).
Melvina menyebutkan dirinya sengaja belajar lagu Jawa lantaran ingin bertemu Ganjar Pranowo.
"Sengaja belajar lagu Jawa pak, karena mau ketemu bapak," kata Melvina seusai bernyanyi.
Seusai mendengar Melvina bernyanyi, Ganjar langsung berseloroh.
"Hebat banget, ini Sewu Kutho versi slow. Kamu sekolah nyanyi ya, memang kalau suara berijazah beda ya," kata Ganjar disambut tawa.
Selain Melvina Patricia, Ganjar juga menerima kehadiran Edward Sebastian, Puspa Maharani dan Sisilia, perwakilan dari YKAI.
Kedatangan mereka untuk memberikan support pada penderita kanker yang masih berjuang untuk sembuh.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendapatkan kado istimewa, anak penyintas kanker sampai belajar hal ini
- Kelimpahan Prabowo Effect, ASR-Hugua Punya Elektabilitas Tertinggi di Pilkada Sultra
- Puti Guntur Desak Pemerintah Tuntaskan NSPK Perlindungan Penghayat Kepercayaan
- Saat Hasto Kegirangan dalam Acara Sawung Jabo di Klaten, Lihat
- Legislator PDIP Dapil Sumut Kompak Bergerak Menangkan Edy-Hasan
- Minta Presiden Prabowo Buktikan Komitmen Netralitas Jajaran di Pilkada 2024
- Ribuan Warga Klaten Berdoa Bersama untuk Kemenangan Andika-Hendy di Pilkada Jateng