Bertemu Kader PDIP di Jateng, Puan: Tak Ada Penundaan Pemilu 2024

Bertemu Kader PDIP di Jateng, Puan: Tak Ada Penundaan Pemilu 2024
Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani saat bertandang ke kantor DPC PDIP Karanganyar dan kantor DPC PDIP Sragen menyinggung soal isu penundaan Pemilu yang belakangan ramai dibicarakan. Foto: Dok. PDIP

“Laksanakanlah kewajiban tugas ideologis kita dengan tanpa memikirkan untung ruginya; Karma Nevad Ni Adikaratse; Ma Phaleshu Kada Chana,” sambungnya.

Di Sragen, Puan menyoroti kondisi kantor DPC yang dinilainya masih kurang representatif. Ia mengingatkan kepada pimpinan-pimpinan partai di daerah untuk lebih memperhatikan kebutuhan dan fasilitas partai di wilayahnya masing-masing.

Puan bersyukur, hari ini telah dilaksanakan peletakan batu pertama pembangunan kantor baru DPC PDIP Sragen.

“Ini kantor DPC-nya? Bukannya mau ngenyek, tapi saya pikir kayak yang tadi-tadi (Wonogiri, Karanganyar). Namun, Alhamdulillah setelah Lebaran katanya akan lebih baik. Bukannya mewah tetapi harus representatif supaya kelihatannya berwibawa!” tukas Puan.

“Katanya partai pemenang, tapi kok kayak nggak diurusin pemimpinnya. Ini mungkin pertama kali ke sini ya. Nanti saya mau kembali mampir Sragen, mau lihat lagi,” lanjut dia.

Dalam acara ini, Puan juga turut membagikan bantuan dalam acara ‘Ramadhan Berbagi’ untuk pengurus ranting dan warga. DPC PDIP  Sragen sendiri sudah mendistribusikan bantuan beras ke total 20 kecamatan. 

“Sambil menyelam minum air, saya berikan kontribusi saya, yaitu beras, yang jadi kebutuhan jelang hari raya. Bapak Ibu bantu bagikan, saya yang sediakan. Ini implementasi konkret gotong royong sebagai keluarga besar PDI Perjuangan. Harus terus kita lakukan untuk kemenangan 2024, siap atau enggak?” tanya Puan ke pengurus DPC PDIP Sragen.

“Siap!!” jawab kader PDIP.

Puan menyinggung soal isu penundaan Pemilu ketika bertandang ke kantor DPC PDIP Karanganyar dan kantor DPC PDIP Sragen Jawa Tengah. Simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News