Bertemu Korban Salah Doxing, Jefri Nichol Bilang Begini

Bertemu Korban Salah Doxing, Jefri Nichol Bilang Begini
Aktor Jefri Nichol akhirnya bertemu dengan korban salah doxing. Ilustrasi. Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Jefri Nichol mengaku sudah bertemu dengan korban salah doxing, Salma Eka Fitri.

Hal tersebut diungkapkan Nichol dalam surat permohonan maaf yang ditujukan untuk Salma.

"Minggu, 9 April 2023, saya telah bertemu dan sepakat untuk menyelesaikan masalah ini," begitu tertulis keterangan surat permohonan maaf Nichol yang diunggah di Twitter, dikutip Senin (10/4).

Adapun doxing adalah tindakan penyebaran informasi pribadi secara publik yang dilakukan individu atau organisasi.

Belum lama ini, Jefri Nichol menyebarkan identitas dan foto Salma karena diduga melakukan kebencian padanya.

Namun, Salma menyatakan dirinya bukanlah sosok yang dimaksud Nichol.

Salma pun menuntut Nichol menghapus unggahan yang berisi informasi pribadinya.

Lantaran salah doxing ini, Nichol sempat dihujat karena memberikan contoh pengguna sosial media yang buruk.

Aktor Jefri Nichol akhirnya bertemu dengan korban salah doxing, Salma Eka Fitri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News