Bertemu Menlu Singapura, Sandiaga Sebut Pariwisata Kedua Negara Segera Dibuka

Bertemu Menlu Singapura, Sandiaga Sebut Pariwisata Kedua Negara Segera Dibuka
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. Foto: Dok Birkom Kemenparekraf

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Indonesia dan Singapura tengah melakukan persiapan pembukaan kembali pariwisata kedua negara melalui konsep Travel Corridor Arrangement.

Hal itu seperti terungkap dalam pertemuan antara Menteri Pariwista dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dengan Menteri Luar Negeri Singapura, Vivian Balakhrishan di Jakarta, Kamis (25/3/2021).

Sandiaga mengatakan, pembahasan mengenai pembukaan kembali pariwisata di kedua negara dengan konsep Travel Corridor Arrangement yang akan segera dilaksanakan ini akan terus berlanjut.

Nantinya finalisasi konsep ini akan dipimpin langsung oleh Menteri Luar Negeri.

Sandiaga berharap, tahap-tahap finalisasi travel corridor bisa menjadi motivasi dan pembangkit semangat bagi para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif di tanah air.

"Tentunya pembukaan kembali pariwisata ini menjadi semangat bagi industri pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia untuk bisa segera bangkit. Apalagi jika kita melihat begitu banyaknya wisatawan dari Singapura yang berkunjung ke Indonesia, khususnya ke Kepulauan Riau," kata Sandiaga.

Untuk mendukung penerapan Travel Corridor Arrangement Indonesia-Singapura dan menyongsong kebangkitan pariwisata nasional, Sandiaga kembali menekankan pentingnya pengendalian angka penularan Covid-19.

Sandiaga ingin memastikan 3T (testing, tracing, treatment) makin digalakkan dan juga vaksinasi terutama bagi pekerja pariwista dan ekonomi kreatif makin ditingkatkan.

Pemerintah Indonesia dan Singapura tengah melakukan persiapan pembukaan kembali pariwisata kedua negara melalui konsep Travel Corridor Arrangement.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News