Bertemu Menteri Perdagangan Australia, Mendag Zulkifli Hasan Bahas Peningkatan Kerja Sama Bilateral

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan bertemu dengan Menteri Perdagangan dan Pariwisata Australia Don Farell, Kamis (25/5) di Detroit, Amerika Serikat (AS).
Dalam pertemuan itu, kedua menteri tersebut membahas sejumlah upaya peningkatan kerja sama perdagangan Indonesia dan Australia.
“Indonesia memandang Australia sebagai mitra strategis. Kami mendukung berbagai upaya untuk meningkatkan kerja sama perdagangan kedua negara dan semakin mendorong ekspor Indonesia ke Australia,” kata Mendag Zulkifli Hasan.
Pertemuan antara Mendag Zulkifli Hasan dan Menteri Don Farel berlangsung di sela-sela rangkaian Pertemuan Tingkat Menteri Perdagangan dari Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (Asia Pacific Economic Cooperation Ministers Responsible For Trade/APEC MRT), 25–26 Mei 2023.
Saat pertemuan, Menteri Don Farell menyatakan Australia terbuka untuk berdiskusi mengenai isu ketenagakerjaan.
Mendag Zulkifli Hasan pun menanggapi dan menyatakan Indonesia ingin fokus pada produk pertanian dan jasa untuk diekspor ke Australia.
Sekilas Perdagangan Indonesia–Australia pada 2022
total perdagangan antara Indonesia dan Australia mencapai USD 13,3 miliar.
Pertemuan antara Mendag Zulkifli Hasan dan Menteri Don Farel berlangsung di sela-sela rangkaian Pertemuan Tingkat Menteri Perdagangan dari Kerja Sama Ekonomi As
- 30 Daftar Pemain Timnas Indonesia Resmi Dirilis, Erick Thohir Mania Optimistis Menang Lawan Australia dan Bahrain
- Diterpa Badai Cedera, Timnas Australia Panggil Banyak Debutan
- Gubernur Herman Deru Apresiasi Australia Perpanjang Kerja Sama Kelola IPAL di Palembang
- Dapat Dukungan Kemendag, Master Bagasi Siap Memperluas Pasar Ekspor Produk Indonesia
- Kapan Australia Umumkan Skuad untuk Menghadapi Timnas Indonesia?
- Siklon Alfred 'Tak Separah yang dibayangkan', Warga Indonesia di Queensland Tetap Waspada