Bertemu PM Korsel, Ketua DPD RI Optimistis Target Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 8 Persen Tercapai

"Kami mengapresiasi dukungan Korea Selatan melalui kerjasama strategis di bidang perdagangan dan investasi selama ini. Kita semua tentu berharap agar kerjasama strategis kedua negara dapat terus ditingkatkan," ungkap mantan ketua HIPMI Bengkulu itu.
Lebih lanjut, Sultan menerangkan perekonomian Indonesia secara umum ditopang oleh keberadaan jutaan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Korea Selatan memiliki kelebihan dan kesuksesan dalam menata dan mengembangkan pondasi ekonomi rakyat tersebut.
"Oleh karena itu, Indonesia dan Korea perlu melakukan business matching secara rutin untuk mempertemukan pelaku usaha mikro kecil dan menengah asal daerah dari kedua negara. Kolaborasi bisnis B to B pada level small enterprise sejauh ini belum difollow up secara intensif dan massif,” ujarnya.
Sementara itu, PM Korsel Han Duck-Soo menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Indonesia dan mengucapkan selamat atas terpilihnya Sultan sebagai ketua DPD RI.
"Kami mengundang kehadiran Ketua lembaga Senat Sultan untuk berkunjung ke Korea. Indonesia dan Korea perlu melakukan terobosan diplomatik khususnya bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah dengan pendekatan kolaboratif,” ujarnya.(fri/jpnn)
Ketua DPD RI Sultan B Najamudin melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Korea Selatan Han Duck- Soo
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Jamin Keselamatan Kerja Buruh, Senator Filep: Percepat Revisi UU SJSN & Ratifikasi Konvensi ILO 102/1952
- Laporan Reses, DPD RI Beberkan Isu Prioritas dan Krusial di Daerah
- Bertemu Wali Kota Kupang, Senator Abraham Paul Liyanto Jajaki Konsep Sister City
- Senator Lia Istifhama Apresiasi Respons Cepat KJRI Jeddah Dalam Menangani Jemaah Haji Indonesia
- Terima Gubernur Provinsi Tomsk Rusia, Sultan Bahas Kerja Sama di Bidang Riset Hingga Sister City