Bertemu Prabowo dan Jokowi, Ahmad Luthfi Ungkap Pesan yang Disampaikan
jpnn.com, SOLO - Presiden Prabowo Subianto meluangkan waktu bertemu pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen, di Solo pada Minggu (3/11) malam.
Didampingi Jokowi, Presiden Prabowo ingin memastikan sinkronisasi antara pemerintah pusat dan daerah serta keberlanjutan pembangunan di Jawa Tengah.
“Secara pribadi, Bapak Presiden Prabowo memberikan dukungan moral kepada kami berdua. Beliau juga berpesan agar kami tetap solid dan terus menjaga kondusivitas di tengah dinamika politik menjelang pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah, pada 27 November nanti,” kata Ahmad Luthfi dalam keterangannya, Senin (4/11)
Dia menjelaskan kehadiran Presiden Prabowo dan Jokowi di Solo menunjukkan dukungan kuat kedua tokoh nasional ini terhadap pencalonannya di Jawa Tengah.
Dalam pertemuan itu, Jokowi yang baru saja menyelesaikan masa jabatannya sebagai presiden memberikan beberapa nasihat terkait kepemimpinan yang peka dan peduli terhadap rakyat.
“Untuk kesekian kalinya Pak Jokowi berpesan agar kami memberikan perhatian lebih kepada anak muda, pesantren, petani, dan nelayan. Ini merupakan wujud kepedulian beliau terhadap kebutuhan rakyat,” ujar Luthfi.
Sebelumnya, Presiden RI Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden ke-7 RI Joko Widodo alias Jokowi pada Minggu (3/11) malam.
Prabowo tiba di Surakarta, Jawa Tengah, sekitar pukul 18.00 WIB, dan langsung menuju kediaman pribadi Jokowi yang berlokasi di Kelurahan Sumber, Surakarta. (mcr8/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Presiden Prabowo Subianto meluangkan waktu bertemu pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen di Solo
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Kenny Kurnia Putra
- Diundang Respati-Astrid ke Angkringan, Jokowi: tetapi yang Bayarin, Saya
- Setelah Bertemu Prabowo, Jokowi Ngobrol Rahasia dengan Paslon di Pilwakot Solo Ini
- Menhum Sebut Jakarta Masih Tetap Ibu Kota Negara, Pindah ke IKN Kapan?
- Permintaan Pakar Intelijen Kepada TNI-Polri Terkait Kunjungan Presiden Prabowo ke Luar Negeri
- Presiden Prabowo Terima Surat Kepercayaan 7 Duta Besar Negara Sahabat
- Makan Bergizi Gratis Dimulai Januari 2025, Wamensos Agus Jabo Beri Penjelasan