Bertemu Presiden Jokowi, Indro Warkop: Sangat Berkesan
jpnn.com, JAKARTA - Aktor sekaligus komedian Indro Warkop baru-baru ini bertemu dengan Presiden Jokowi (Jokowi).
Indrodjojo Kusumonegoro -nama lengkapnya- bersama artis senior lainnya menemui Jokowi di Istana Bogor.
"Pertemuan hangat antara kami artis senior dengan Bapak Presiden Jokowi minggu lalu sangat berkesan," ungkap Indro Warkop melalui akun miliknya di Instagram, Senin (28/2).
Salah satu personel Warkop DKI itu mengatakan pertemuannya dengan Jokowi dalam rangka membahas kebudayaan.
Indro Warkop mengharapkan generasi selanjutnya tidak sampai kehilangan kebudayaan sebagai bangsa Indonesia.
"Sesungguhnya kebudayaan yang akan menjadi bangsa ini dari kehilangan jati diri," jelasnya.
Menurut Indro Warkop, usul yang disampaikan itu mendapat sambutan baik dari Bapak Presiden.
Tujuannya ialah agar kebudayaan menjadi prioritas untuk revolusi mental sehingga jati diri bangsa Indonesia akan selalu tertanam.
Aktor sekaligus komedian Indro Warkop baru-baru ini bertemu dengan Presiden Jokowi.
- Pertemuan RK dengan Prabowo dan Jokowi Jadi Sinyal KIM Plus Tegak Lurus Dukung RIDO
- Golkar DKI: Dari Awal Pak Prabowo & Pak Jokowi Mendukung Ridwan Kamil
- Setelah Makan Bareng Prabowo, Ridwan Kamil Sowan ke Jokowi di Solo
- Luthfi-Yasin Dapat Wejangan Langsung dari Jokowi Jelang Debat Pilgub Jateng
- Jokowi Makin Terbuka Dukung Luthfi-Yasin di Pilgub Jateng, Lihat!
- Bicara Cadangan Devisa Era Prabowo, Arief Poyuono Singgung Era Mulyono