Beruang Madu Berkeliaran di Perkampungan, BBKSDA Riau Bertindak

Beruang Madu Berkeliaran di Perkampungan, BBKSDA Riau Bertindak
Proses evakuasi beruang madu yang sempat berkeliaran di pemukiman warga di Siak. Foto: BBKSDA Riau.

jpnn.com, PEKANBARU - Seekor beruang madu (Helarctos malayanus) berkeliaran di Dusun 2 Mekar Indah, Kampung Sungai Tengah, Kecamatan Sabak Auh, Kabupaten Siak, Riau.

Kepala Bidang Wilayah II BBKSDA Riau, Mustafa Imran Lubis mengatakan beruang tersebut berkeliaran sejak Selasa (26/3).  Bahkan, sempat menyerang kandang ayam warga dan memakan satu ekor ayam.

Tim mitigasi interaksi negatif manusia dan satwa liar Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau yang menerima laporan tersebut segera turun ke lokasi untuk melakukan penanggulangan.

"Tim terdiri dari Polhut, Dokter Hewan dan Petugas Teknis," kata Mustafa Kamis (28/3).

Pada Rabu (27/3) dini hari, tim tiba di lokasi dan langsung berkoordinasi dengan Kepala Dusun 2 Mekar Indah dan masyarakat sekitar.

"Di lokasi kejadian, tim menemukan kandang ayam yang rusak dan satu ekor sisa bangkai ayam," lanjutnya.

Tim kemudian melakukan penyisiran di sekitar lokasi dan menemukan beruang madu tersebut.

Namun, beruang tersebut bergerak cepat dan menghilang di balik semak-semak.

Seekor beruang madu (Helarctos malayanus) berkeliaran di Dusun 2 Mekar Indah, Kampung Sungai Tengah, Kecamatan Sabak Auh, Kabupaten Siak, Riau.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News