Berusaha Merebut Pistol, Serangan Jantung, Tewas

Berusaha Merebut Pistol, Serangan Jantung, Tewas
Berusaha Merebut Pistol, Serangan Jantung, Tewas
SEJUMLAH versi berbeda mengemuka terkait kematian Untung alias Khidir. Dari penelusuran Jawa Pos, memang sempat terjadi pergulatan ketika Khidir berupaya merebut pistol petugas di dalam mobil sesaat setelah penangkapannya pada Senin (13/6) pagi. Namun, hal yang menewaskannya adalah serangan jantung.

"Karena orangnya kecil, pistolnya tidak terebut. Kemudian terpukul setelah bergelut beberapa saat, dan Khidir langsung pingsan. Eh, ternyata pingsannya kebablasan," ucap seorang petugas yang tak mau disebut namanya. Karena fisiknya tak begitu kuat, dan kabarnya mempunyai riwayat sakit jantung, diduga kuat kematiannya adalah terkena serangan jantung.

Waktu kematian diperkirakan sekitar pukul 10.00, hanya setengah jam setelah Khidir ditangkap di Bandung. "Kejadiannya ya di dalam mobil yang membawanya dari Bandung ke Jakarta," tutur sumber tersebut seraya mewanti-wanti namanya tak disebutkan tersebut.

Penangkapan Khidir ini merupakan "gigitan" dari Sibghah, salah seorang tersangka terorisme yang ditangkap di Kaltim tiga hari lalu. "Dia menjadi instruktur sekaligus penyuplai bahan," ucapnya. Khidir memang dikenal bukan karena skill tempurnya (meskipun dia juga menguasai ilmu perang dan persenjataan), tapi karena kemampuan dia menyediakan bahan.

SEJUMLAH versi berbeda mengemuka terkait kematian Untung alias Khidir. Dari penelusuran Jawa Pos, memang sempat terjadi pergulatan ketika Khidir

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News