Besok, 14 Calon Anggota KY Diserahkan ke SBY
Minggu, 19 September 2010 – 08:21 WIB
JAKARTA - Panitia Seleksi (Pansel) Komisi Yudisial (KY) bakal merampungkan tugasnya. Besok (20/9), Pansel akan menyerahkan 14 nama hasil seleksi calon anggota KY ke Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Nama-nama tersebut, kata Harkristuti, akan diserahkan ke SBY Senin (20/9). SBY, kata dia, akan menyerahkannya ke DPR untuk menjalani tes kepatutan dan kelayakan. Dari 14 orang, akan dipilih tujuh orang untuk menjadi anggota KY. "Kami serahkan ke DPR untuk memilih," katanya.
"Tadi malam (17/9) kami rapat dan menentukan 14 nama calon anggota KY," kata Ketua Pansel KY Harkristuti Harkrisnowo kemarin (18/9). Namun, Harkristuti menolak menyebutkan siapa saja calon yang lolos.
Baca Juga:
Dirjen Hak Asasi Manusia (HAM) Kementerian Hukum dan HAM itu menambahkan, 14 nama tersebut diputuskan secara bulat. Tidak ada perbedaan pendapat. Semua anggota pansel sepakat bahwa 14 orang tersebut adalah yang terbaik dari pilihan calon yang ada. "Baik atau buruk, ini sudah yang terbaik bisa kami lakukan," katanya.
Baca Juga:
JAKARTA - Panitia Seleksi (Pansel) Komisi Yudisial (KY) bakal merampungkan tugasnya. Besok (20/9), Pansel akan menyerahkan 14 nama hasil seleksi
BERITA TERKAIT
- Tok, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Tom Lembong
- Jaksa Dianggap Mengambil Alih Kewenangan Penyidikan di Kasus Korupsi Timah
- Kapolrestabes Semarang Disorot soal Siswa SMKN 4 Semarang Tewas Diduga Ditembak Polisi
- Kementerian ATR: Diperlukan Upaya Strategis dalam Pengelolaan Tanah dan Ruang
- Akun Fufufafa Disebut Identik dengan Gibran, Unggahannya Mengarah ke Gangguan Jiwa
- Siswa SMKN 4 Semarang Korban Penembakan Oknum Polisi Terlibat Tawuran?