Besok, 5.000 Bidan Desa PTT Kepung Kemenkes

jpnn.com - JAKARTA- Sekitar lima ribu bidan desa PTT (pusat) akan mengepung Kantor Kementerian Kesehatan, Rabu (4/5). Ribuan bidan ini akan menuntut pemerintah mengangkat mereka menjadi PNS.
"Kami sudah berjuang sejak lama, namun pemerintah tidak juga memberikan kepastian akan nasib kami," kata Ketua Umum Forum Bidan Desa (Forbiddes) PTT (Pusat) Indonesia Lilik Dian Eka kepada JPNN, Selasa (3/5).
Yang disesalkan Forbiddes, ketika izin prinsipal pengangkatan bidan desa PTT sudah ditetapkan MenPAN-RB, Kemenkes membenturkan dengan berbagai aturan. Padahal, selama ini yang berjuang adalah Forbiddes.
"Bolanya sekarang ada di Menkes. Apakah mau mengangkat kami sebagai PNS atau tidak. Bila pemerintah ingin mengurangi angka kematian ibu dan bayi, status bidan desa PTT harusnya diperjelas. Dengan status jelas, para bidan bisa bekerja dengan tenang tanpa dipusingkan dengan perpanjangan kontrak lagi," tandasnya. (esy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?