Besok, Ahok Dilaporkan ke Polisi

jpnn.com - JAKARTA - Kontroversi pernyataan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama soal surah Al Maidah ayat ke-51 terus bergulir.
Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak menegaskan, pihaknya akan melaporkan Ahok ke polisi. Pelaporan, lanjut dia, dilakukan untuk menjawab keresahan sebagian warga negara.
"Insya Allah besok (Jumat, 7/10) saya mengutus kawan-kawan PP Pemuda Muhammadiyah untuk melaporkan secara resmi saudara Basuki T Purnama ke Polda Metro Jaya," terang Dahnil dalam akun Facebook pribadinya yang dikutip RMOL, Kamis (6/10) malam.
Dahnil menilai apa yang dikatakan Ahok terkait Al Maidah 51 tersebut tidak hanya mencoreng umat Islam. "Bagi kami saudara Basuki T Purnama sudah merusak keberagamaan dan Pancasila," tandasnya.
Dalam sebuah kunjungannya ke Kepulauan Seribu, di depan jajaran Muspida dan warga, Ahok menuai perdebatan terkait Al Maidah ayat 51. Video pernyataan itu bahkan sudah beredar di YouTube, dan langsung mendapat reaksi keras dari nitizen. (sam/rmol/jpnn)
JAKARTA - Kontroversi pernyataan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama soal surah Al Maidah ayat ke-51 terus bergulir. Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi
- Internal PDIP Solid Menyambut Kongres, tetapi Butuh Biaya
- PN Jakpus Menangkan Gugatan Tia Rahmania, Pemecatan oleh Partai Dinyatakan Tak Sah
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan
- Yasonna Tegaskan Pelaksanaan Kongres VI PDIP Tinggal Menunggu Perintah Ketum
- Brando PDIP Dorong Transparansi Pengelolaan Pendapatan Parkir di Jakarta